Banjir Jakarta, Anies Diserang Tagar #4niesGaBecusKerja

INDOPOLITIKA.COM – Video viral banjir yang melanda sejumlah wilayah DKI Jakarta, kemarin jadi santapan empuk netizen melayangkan kritik keras untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sebelumnya, ramai hastag #4niesCuciTangan. Dan pada Rabu, (18/12/2019), tagar #4niesGaBecusKerja kembali ditemukan.

Hingga pukul 12.30 WIB, tagar tersebut menjadi popular kedua trending topic Indonesia. “Tagar kita hari ini #4niesGaBecusKerja. Khusus kita persembahkan kpd pemimpin DKI Jakarta. Lambungkan sampai ke balaikota. Terimakasih,” tulis akun @CH_chotimah dikutip indopolitika.com.

Bacaan Lainnya

Usai tagar itu muncul, berbagai komentar netizen pun meramaiknnya. Ada yang mengatakan, selama dua tahun menjabat, janji kampanya mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu belum nampak satupun terealisasi.

“#4niesGaBecusKerja. Sudah 2 tahun lebih Anies menjabat, namun janji kampanye-nya belum ada satupun yang terealisasi. Bahkan Anies ga nerusin program² baik pemerintah sebelumnya. Seperti Normalisasi Sungai, e-budgeting diterusin tpi ada Lem Aibonnya,” kata bang @bangzul_88.

Akun lain mengatakan, seharusnya Anies lebih banyak bekerja bukan membangun narasi dan selalu mengkambinghitamkan bawahan kala ada sesuatu yang dikritisi masyarakat. “Bekerja dengan banyak bicara, pasti hasilnya sangat minim, bekerjalah tanpa bermain kata, insyaallah hasil yang akan berbicara.yg pasti jangan selalu mencari k4mbing hitam.!! #4niesGaBecusKerja,” tulis akun @MTuhasan

Sementara akun @Airin_NZ menuliskan kritikan cukup keras. Kata dia, selama Anies menjabat, DKI Jakarta seperti mengalami sebuah kemunduran. “Brp thn mnjabat. Enth knp Ibu kota sprti mengalami kmunduran. Bgnilah hsil jk mmberikn tugas kpd org yg bkn ahlinya. Yg ad pmbangunan dkerjakn scara serampangan. gk ketegasan, Gk memikirkn hasilnya. Yg pnting bgmn cara mnghabiskn anggaran. Akhirnya semrawut dmn2. #4niesGaBecusKerja,” kritisnya.

Akun ini juga sedikit mengulas sejumlah hal. “Apkh dlu JKT gk banjir? Banjir. Tp surutnya cpt. ✓Apkh dlu JKt gk macet? Macet. Tp ad solusi.Bknnya mmprlebar trotoar. ✓Apkh dlu JKT gk ad preman? Ad. Tp mrk dlawan. Bknnya d”Rangkul”. ✓Apkh dlu JKT gk ad masalah? Ad. Tp cri solusinya.Bknnya mngkambing hitamkn. #4niesGaBecusKerja,” sambungnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *