Gawat…Tiga Jurnalis Diduga Diculik di Cina Terkait Laporan Covid-19

  • Whatsapp

INDOPOLITIKA.COM – Politisi Rapublik yang juga Anggota Kongres Amerika Serikat, Jim Banks menyerukan Departemen Luar Negeri AS agar mendesak China melakukan penyelidikan atas dugaan hilangnya tiga jurnalis warga China yang berusaha mengungkap dampak virus corona di kota Wuhan di Cina, belum lama ini.

Mengutip Reuters, melalui suratnya pada Selasa, (31/3/2020), Jim Banks meminta pemerintah AS untuk mencari tahu nasib Fang Bin, Chen Qiushi, dan Li Zehua. Menurut laporan media, mereka hilang setelah mengambil video dan menerbitkannya secara online termasuk gambar Rumah Sakit dan mayat yang ditumpuk di dalam minibus.

Muat Lebih

“Ketiga orang ini memahami risiko pribadi yang terkait dengan pelaporan independen terhadap virus corona di China, tetapi mereka tetap melakukannya,” tulis Banks, yang menduga bahwa pemerintah China “memenjarakan mereka atau bahkan nasibnya bisa jauh lebih buruk,”.

Bank juga meminta Departemen Luar Negeri untuk membuka penyelidikan sendiri melalui saluran diplomatik atas hilangnya tiga wartawan itu, dan melarang mereka yang bertanggung jawab atas perlakuan buruk tersebut memasuki Amerika Serikat.

Meskipun Departemen Luar Negeri tidak berkewajiban untuk menindaklanjuti permintaan Bank, administrasi Trump telah menetapkan sejumlah langkah untuk menindak Cina yang pertama kali diusulkan kelompok garis keras di Kongres AS.

Virus itu, yang telah menjadi pandemi global, pertama kali muncul di Wuhan pada akhir Desember. Pemerintahan Beijing sejauh ini memang dituding sebagian pihak menyembunyikan kasus Corona tersebut sejak awal kemunculannya.

Sementara itu, Kedutaan Besar Tiongkok dan Departemen Luar Negeri tidak segera menanggapi permintaan wartawan menjawab dugaan tersebut.[asa]

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *