Gubernur Herman Deru Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Pelabuhan di Tanjung Carat

INDOPOLITIKA.COM – Gubernur Sumsel H Herman Deru (HD) melakukan kunjungan kerja dalam rangka peninjauan pelabuhan Tanjung Api-Api dan lokasi rencana pembangunan Pelabuhan Tanjung Carat di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Api-Api (Pelabuhan Tanjung Api-Api, kemarin.

Disana, HD melakukan peninjauan titik koordinat yang akan dijadikan sebagai pusat pelabuhan laut yang masuk dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)  Tanjung Api-api dan Pelabuhan Laut Dalam Tanjung Carat.

Bacaan Lainnya

HD beserta rombongan mengendarai kapal patroli Ditjen Bea dan Cukai dengan nomor lambung kapal BC 9004 dari pelabuhan Tanjung Api-api menuju lokasi Tanjung Carat.

Pada kesempatan tersebut HD menyampaikan bahwa dirinya sangat optimis akan terwujudnya pelabuhan tanjung carat tersebut, mengingat tidak ada lagi masalah dilapangan.

Diantaranya rencana yang telah berjalan seperti induk pelabuhan (RIP) dan penlok yang sudah ada serta Jalan menuju pelabuhan yang sedang dikerjakan perbaikan. HD juga menambahkan Sesuai target peresiden tahun 2023 pelambuhan tanjung carat akan selesai.

Turut hadir Plt. Asisten I Bidang Pemerintahan & Kesra Setda Prov. Sumsel, Drs. H. Edward Chandra, M.H., Plt. Asisten II Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setda Provinsi Sumsel, Dr. Ekowati Retnaningsih, para Kepala OPD Prov Sumsel, dan FKPD Kab Banyuasin. [ind]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *