INDOPOLITIKA.COM – Walikota Serang Syafrudin akhirnya divaksin Covid-19, setelah sempat tiga kali gagal. Pada vaksinasi perdana, penyebabnya karena darah tinggi.
Pada vaksinasi kedua, ia kembali gagal divaksin karena gula darah naik. Hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh vaksinator, gula darahnya mencapai 290 mg/dL.
Begitu juga dengan vaksinasi ketiga. Padahal, secara keseluruhan, baik tekanan darah maupun lainnya dalam kondisi baik. Namun setelah dua kali gagal, akhirnya Syafrudin divaksin pada 1 Maret 2021.
Untuk menghadapi vaksinasi, dirinya sudah berusaha menjaga stamina dan kondisi kesehatan selama spekan sebelumya.
“Sebenarnya rasanya tidak ada apa-apa, karena kurang fit. Gula darah tinggi. Seminggu ini full istirahat, Alhamdulillah tanggal 1 Maret ini diperiksa dan bisa divaksin,” kata Syafrudin dalam podcast di Youtube Kabar Banten TV.
Saat ditanya bagaimana mana rasanya disuntik vaksin, Syafrudin tiba-tiba mengaku dirinya sangat takut disuntik. “Saya takut jarum,” kata mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang itu sambil tertawa.
Namun, Syafrudin menegaskan tidak merasakan gejala atau efek samping seperti yang ramai beredar. “Tapi gak apa-apa, tidak ada efek samping. Baik-baik saja,” katanya yang terlihat lega. [ind]