Indopolitika – Pemerintah Provinsi Bengkulu terus mendorong percepatan pembentukan E-Katalog lokal yang dilakukan bersama Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Hal ini dibenarkan Asisten II Setda Provinsi Bengkulu Yuliswani saat memimpin rapat secara virtual terkait Sosialisasi Katalog Elektronik (E-Katalog) Lokal di Provinsi Bengkulu, Rabu (08/07) bertempat di Ruang VIP Pola Provinsi Bengkulu.