INDOPOLITIKA.COM – Habib Ja’far Alattas yang diduga menghina Wakil Presiden Maruf Amin dalam salah satu ceramahnya yang viral di media sosial beberapa hari ini, diinformasikan sudah diamankan pihak kepolisian di rumahnya, di wilayah Depok, Jawa Barat.
Seiring dengan hal itu, beredar pula surat penangkapan pria 26 tahun itu oleh Unit III dan V Subdit 2 dan team tindak Dittipidsiber Bareskrim Polri di kalangan wartawan. Penangkapan itu didasarkan atas laporan polisi: LP/N1019/Xlll2019lBARESKRIM tanggal 4 Desember 2019. Penangkapan disaksikan langsung oleh Ketua RT setempat.
Berdasarkan informasi ini, terungkap juga yang bersangkutan sudah jadi tersangka. Dari identitasnya, Habib Jafar Shodik Alattas lahir di Jakarta pada 15 Agustus 1993. Berdasarkan alamat di KTP, ia tinggal JI.H.Harun VI KP Bulak No.35 RT.05 RW11 Kel. Jatirahayu Kec.Pondok Melati. Alamat tinggal saat ini, JIn.Tipar Tengah Mekarsari, Cimanggis Depok. Umur 26 tahun dan pekerjaan pelajar/mahasiswa. Agama Islam.
Berikut isi video ceramah habib Ja’far :
Sebuah riwayat dimana dijaman Nabi Musa as. Ada seorang yang belajar dengan Nabi Musa as. Ketika mendapatkan ilmu ini orang menyebarkan ilmunya untuk duniawi. Agama yang ia dapatkan ia jual untuk duniawi akhirnya Allah merubah dirinya dengan seekor babi. Nabi Musa kaget ketika seorang memberi tahu kepada nabi Musa,
“Ya Musa, ini adalah muridmu,”
“ini babi,” kata nabi Musa.
Akhirnya, nabi Musa meminta kepada Allah,” ya Allah jadikan kembali ini muridku, dari babi untuk berubah lagi menjadi manusia,”
Apa kata Allah ? “Ya Musa andakian, andaikan kau berdoa dengan doanya para nabi akan aku kabulkan ini babi berubah lagi menjadi manusia, tapi Allah beritahu kepada dia, kepada Nabi Musa Allah beritahu.
Kalau kau ingin tahu ya Musa, kenapa muridmu kuubah menjadi seekor babi? Karena ini muridmu menjual agama untuk duniawinya. Maka kalau ada ustad-ustad jaman sekarang andaikata ada ustad-ustad bayaran, ustad-ustad target yang dijamana Nabi Muhammad SAW, hidup dijaman Nabi Musa as. Sudah berubah menjadi babi.
Berarti ustad-ustad bayaran apa babi? Babiiiii. Saya tanya Maruf amin, Babi bukan? Babi bukan? Babi bukan?[asa]