INDOPOLITIKA.COM – Penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia masih terjadi sehingga mengalami peningkatan. Berdasarkan data dihimpun dari hasil tes realtime-PCR maupun tes cepat molekuler (TCM) dalam 24 jam terakhir,
“Terkonfirmasi sebanyak 467 positif Covid-19, sehingga angkanya menjadi 26.940 orang,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto di Graha BNPB Jakarta dalam keterangannya, Senin (1/6/2020).
Yurianto menyatakan, untuk jumlah pasien dinyatakan sembuh bertambah 329 orang sehingga total menjadi 7.637 orang, dan kasus meninggal dunia bertambah 28 orang sehingga totalnya menjadi 1.641 orang.
“Kenaikan ini adalah tentunya gambaran keseluruhan dari negara kita,” ujarnya.
Dijelaskan, Covid-19 ini telah tersebar 416 Kabupaten/Kota pada 34 Provinsi di Indonesia.
Adapun 5 Provinsi di Indonesia yang melaporkan penambahan kasus paling tinggi adalah:
1. DKI Jakarta.
Positif: 7.485 (+137).
Sembuh: 2.272 (+190)
Meninggal: 518 (+1).
2. Jawa Timur.
Positif: 4.922 (+65).
Sembuh: 654 (+45).
Meninggal: 412 (+16).
3. Papua.
Positif: 725 (+50).
Sembuh: 68 (+0).
Meninggal: 6 (+0)
4. Sulawesi Selatan.
Positif: 1.586 (+45).
Sembuh: 625 (+29).
Meninggal: 75 (+1).
5. Jawa Barat.
Positif: 2.294 (+34).
Sembuh: 619 (+0).
Meninggal: 144 (+0).
Karena itu, Yurianto mengingatkan, penularan masih terjadi sehingga diperlukan kesadaran masyarakat tetap berada di rumah, dengan menerapkan protokol kesehatan sebagaimana ditetapkan pemerintah.
“Inilah tatanan hidup baru yang harus kita laksanakan,” tandasnya. [rif]