INDOPOLITIKA.COM – Walikota Surabaya Tri Rismaharini mengapresiasi upaya Polri dalam menjaga situasi Keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) sepanjang 2019. Terlebih lagi, Menurut Risma, polri dapat meredam panasnya polarisasi masyarakat pada pemilu 2019 lalu.
“Polri dengan bijak bisa mengendalikan situasi dengan tetap mengandalkan pendekatan dialogis,” kata Risma melalui keterangan tertulisnya, Selasa (31/12/2019).
Selain itu, Risma juga menyoroti sinergitas antara Polri dan TNI untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang baik. “Secara umum kamtibmas 2019 relatif baik. Selain situasi Kamtibmas cukup kondusif,”tambahnya.
Risma juga mengamati, inovasi yang telah dilakukan Polri berkaitan dengan pelayanan masyarakat juga sudah sangat baik. Kedepan, Risma berharap akan adanya upaya inovasi yang berkelanjutan.
“Di daerah-daerah, saya melihat Polres-Polres dan Polda-Polda berlomba melakukan inovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Juga semakin banyak unit-unit kepolisian yang masuk zona bebas,” kata wanita yang juga ahli tata kota ini.
Risma juga berharap Polri dapat mendukung visi presiden Jokowi untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi dengan memberikan dan menjamin kepastian hukum kepada para pelaku usaha.
“Tahun depan, seperti yang sudah disampaikan Presiden Jokowi, para aparat penegak hukum harus mendukung upaya pemerintah mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di tengah perlambatan ekonomi dunia. Investasi harus tumbuh. Pembukaan lapangan kerja harus terus bertambah,” pungkas politisi PDI-P ini.{asa}